Sebagai orang tua kita pasti berharap anak kita lebih baik dari kita. Lebih baik dalam hal prestasi hingga berharap sang anak berpendidikan lebih tinggi dari kita.
Saya dan suami berharap, mampu menyekolahkan putra saya Alessandro hingga ke jenjang pendidikan yang terbaik untuknya.
Uang masuk sekolah yang makin tahun makin tinggi, kadang membuat dada sesak setiap melihat jejeran angka biaya sekolah jaman sekarang.
Apalagi anak saya usianya ‘tanggung’ untuk masuk sekolah negeri. Alhasil saya sudah harus mempersiapkan diri untuk menyiapkan dana pendidikannya, mulai dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi.
Biaya sekolah bukan hanya soal uang pangkal loh, tapi juga uang ‘perintilan’ lainnya mulai dari uang seragam, buku, study tour hingga uang SPP yang harus dibayar setiap bulan.
Menurut data biro pusat statisik 2013, rata-rata kenaikan biaya pendidikan di Indonesia mencapai 20% pertahun.
Biaya pendidikan Perguruan Tinggi Swasta mengalami kenaikan hingga 40% tiap tahunnya.
Semakin baik sistem pengajaran dan semakin lengkap fasilitas yang diberikan, semakin mahal pula biaya pendidikan untuk anak.
Untuk memenuhi kebutuhan pendidikan anak, orangtua perlu mempertimbangkan asuransi yang dapat menyediakan fitur-fitur berikut ini:
1. Jaminan dana pendidikan dengan jumlah tahun pertanggungan sesuai keinginan.
2. Premi berkelanjutan akan terus dibayarkan oleh perusahaan asuransi apabila pemilik premi meninggal dunia atau cacat tetap.
3. Terdapat pilihan untuk periode pembayaran premi dan kebijakan valuta.
Sebagai langkah awal persiapan masa depan pendidikan si kecil saya percayakan pada tabungan dana pendidikan AIA financial indonesia dalam AIA LIFE SECURE.
Asuransi ini merupakan proteksi jiwa atau tabungan dan investasi dengan masa pertanggungan hingga 99 tahun.
AIA LIFE SECURE percaya, Satu hal yang kita perlukan dalam menghadapi dinamika hidup adalah kepastian, khususnya dalam hal kepastian finansial.
Kita perlu menyiapkan diri dari segala kemungkinan yang dapat terjadi dalam hidup.
AIA Life Secure, hadir memberikan solusi untuk memastikan kita melangkah dalam setiap perjalanan hidup dengan penuh kepastian dan keyakinan.
Proteksi asuransi jiwa di awal polis berjalan untuk memberikan ketenangan bagi mereka yang kita kasihi.
Nilai tunai pada polis memiliki potensi pertumbuhan yang dapat membantu mengembangkan aset investasi Anda dan mempersiapkan masa depan yang lebih cerah.
Biaya preminya pun cukup terjangkau hanya dengan premi mulai dari Rp 15.000 per hari.
Sekarang sih, saya tidak pernah lagi kepikiran tentang biaya pendidikan Alessandro karena semuanya sudah dijamin dengan tabungan dana pendidikan AIA financial indonesia
Jangan lupa persiapkan dana pendidikan Anak sekarang juga!
Liebe,